Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ayat-ayat Al Quran Tentang Peristiwa Isra Mi'raj Lengkap dengan Artinya

Kompas.com, 14 Januari 2026, 11:56 WIB
Agus Susanto

Penulis

KOMPAS.com - Peristiwa Isra Mi'raj menjadi salah satu peristiwa bersejarah dan luar biasa bagi umat Islam. Peristiwa ini menjadi tonggak dari kewajiban melaksanakan sholat fardhu lima waktu yang menjadi ibadah utama bagi umat Islam.

Peristiwa Isra Mi'raj diabadikan beberapa ayat Al Quran. Ayat tersebut menjelasakan definisi dan juga detail dari peristiwa Isra Mi'raj. Berikut ini beberapa ayat Al Quran yang di dalamnya terkandung peristiwa Isra Mi'raj.

Baca juga: Salah Kaprah Mengamalkan Ayat Seribu Dinar, Bikin Tak Terasa Khasiatnya

1. Surat Al Isra' Ayat 1

سُبْحَٰنَ ٱلَّذِىٓ أَسْرَىٰ بِعَبْدِهِۦ لَيْلًا مِّنَ ٱلْمَسْجِدِ ٱلْحَرَامِ إِلَى ٱلْمَسْجِدِ ٱلْأَقْصَا ٱلَّذِى بَٰرَكْنَا حَوْلَهُۥ لِنُرِيَهُۥ مِنْ ءَايَٰتِنَآ ۚ إِنَّهُۥ هُوَ ٱلسَّمِيعُ ٱلْبَصِيرُ

Artinya: "Maha Suci Allah, yang telah memperjalankan hamba-Nya pada suatu malam dari Al Masjidil Haram ke Al Masjidil Aqsha yang telah Kami berkahi sekelilingnya agar Kami perlihatkan kepadanya sebagian dari tanda-tanda (kebesaran) Kami. Sesungguhnya Dia adalah Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui".

Surat Al Isra' ayat 1 menjadi ayat paling populer yang mengabadikan peristiwa Isra Mi'raj. Ayat ini menjelaskan garis besar perjalanan isra' Mi'raj.

2. Surat An Najm ayat 13-18

وَلَقَدْ رَآهُ نزلَةً أُخْرَى (13) عِنْدَ سِدْرَةِ الْمُنْتَهَى (14) عِنْدَهَا جَنَّةُ الْمَأْوَى (15) إِذْ يَغْشَى السِّدْرَةَ مَا يَغْشَى (16) مَا زَاغَ الْبَصَرُ وَمَا طَغَى (17) لَقَدْ رَأَى مِنْ آيَاتِ رَبِّهِ الْكُبْرَى (18)

Artinya: "Dan sesungguhnya Muhammad telah melihat Jibril itu (dalam rupanya yang asli) pada waktu yang lain, (yaitu) di Sidratil Muntaha. Di dekatnya ada surga tempat tinggal, (Muhammad melihat Jibril) ketika Sidratil Muntaha diliputi oleh sesuatu yang meliputinya. Penglihatannya (Muhammad) tidak berpaling dari yang dilihatnya itu dan tidak (pula) melampauinya. Sesungguhnya dia telah melihat sebahagian tanda-tanda (kekuasaan) Tuhannya yang paling besar".

Baca juga: Kumpulan Ayat-ayat Al Quran yang Bisa Menjadi Penyemangat Hidup

Ayat-ayat di atas menjelaskan beberapa detail peristiwa yang terjadi Isra Mi'raj, yaitu:

  • Rasulullah SAW melihat wujud asli Malaikat Jibril di Sidratul Muntaha
  • Di dekat Sidratul Muntaha ada surga tempat tinggal, yaitu Jannatul Ma'wa.
  • Sidratil Mutaha diliputi oleh sesuatu yang menutupinya sehingga penglihatan manusia terbatas dan tidak bisa melampauinya. Sidratul Muntaha merupakan batas terakhir yang dapat dicapai makhluk Allah SWT.
  • Sidratul Muntaha terdapat tanda-tanda kekuasaan Allah SWT yang paling besar. Sidratul Muntaha adalah pohon raksasa yang daunnya selebar telinga gajah dan buahnya sebesar kendi.

3. Surat Al isra' ayat 60

وَإِذْ قُلْنَا لَكَ إِنَّ رَبَّكَ أَحَاطَ بِٱلنَّاسِ ۚ وَمَا جَعَلْنَا ٱلرُّءْيَا ٱلَّتِىٓ أَرَيْنَٰكَ إِلَّا فِتْنَةً لِّلنَّاسِ وَٱلشَّجَرَةَ ٱلْمَلْعُونَةَ فِى ٱلْقُرْءَانِ ۚ وَنُخَوِّفُهُمْ فَمَا يَزِيدُهُمْ إِلَّا طُغْيَٰنًا كَبِيرًا

Artinya: "Dan (ingatlah), ketika Kami wahyukan kepadamu: "Sesungguhnya (ilmu) Tuhanmu meliputi segala manusia". Dan Kami tidak menjadikan penampakan yang telah Kami perlihatkan kepadamu, melainkan sebagai ujian bagi manusia dan (begitu pula) pohon kayu yang terkutuk dalam Al Quran. Dan Kami menakut-nakuti mereka, tetapi yang demikian itu hanyalah menambah besar kedurhakaan mereka".

Dalam tafsir Tafsir Al Mukhtashar, ayat ini menjelaskan bahwa semua yang dilihat Rasulullah SAW dalam peristiwa Isra Mi'raj menjadi ujian bagi manusia. Ada yang beriman karenanya dan ada yang mendustakannya dan menjadi kafir kembali.

Baca juga: Al Quran Sebagai Obat: Surat dan Ayat Penyembuh dalam Al Quran

Penutup

Itulah beberapa ayat Al Quran tentang Isra Mi'raj. Ayat-ayat tersebut memperkuat terjadinya peristiwa Isra Mi'raj.

Ayat-ayat tentang Isra M'raj ini akan ditanggapi berbeda antara orang-orang yang beriman dan orang-orang kafir.

Bagi orang-orang kafir yang mendustakan ayat-ayat Allah SWT, ayat-ayat tentang Isra Mi'raj akan menjadikan mereka semakin mendustakan peristiwa Isra Mi'raj.

Sedangkan bagi orang beriman, ayat-ayat Isra Mi'raj semakin menguatkan iman dan ketaatan kepada Allah SWT. 

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Kirimkan Apresiasi Spesial untuk mendukung Jurnalisme. Berikan apresiasi sekarang



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Apresiasi Spesial
Kirimkan Apresiasi Spesial untuk mendukung Jurnalisme KOMPAS.com
Rp
Minimal apresiasi Rp 5.000
Dengan mengirimkan pesan apresiasi kamu menyetujui ketentuan pengguna KOMPAS.com. Pelajari lebih lanjut.
Apresiasi Spesial
Syarat dan ketentuan
  1. Definisi
    • Apresiasi Spesial adalah fitur dukungan dari pembaca kepada KOMPAS.com dalam bentuk kontribusi finansial melalui platform resmi kami.
    • Kontribusi ini bersifat sukarela dan tidak memberikan hak kepemilikan atau kendali atas konten maupun kebijakan redaksi.
  2. Penggunaan kontribusi
    • Seluruh kontribusi akan digunakan untuk mendukung keberlangsungan layanan, pengembangan konten, dan operasional redaksi.
    • KOMPAS.com tidak berkewajiban memberikan laporan penggunaan dana secara individual kepada setiap kontributor.
  3. Pesan & Komentar
    • Pembaca dapat menyertakan pesan singkat bersama kontribusi.
    • Pesan dalam kolom komentar akan melewati kurasi tim KOMPAS.com
    • Pesan yang bersifat ofensif, diskriminatif, mengandung ujaran kebencian, atau melanggar hukum dapat dihapus oleh KOMPAS.com tanpa pemberitahuan.
  4. Hak & Batasan
    • Apresiasi Spesial tidak dapat dianggap sebagai langganan, iklan, investasi, atau kontrak kerja sama komersial.
    • Kontribusi yang sudah dilakukan tidak dapat dikembalikan (non-refundable).
    • KOMPAS.com berhak menutup atau menonaktifkan fitur ini sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.
  5. Privasi & Data
    • Data pribadi kontributor akan diperlakukan sesuai dengan kebijakan privasi KOMPAS.com.
    • Informasi pembayaran diproses oleh penyedia layanan pihak ketiga sesuai dengan standar keamanan yang berlaku.
  6. Pernyataan
    • Dengan menggunakan Apresiasi Spesial, pembaca dianggap telah membaca, memahami, dan menyetujui syarat & ketentuan ini.
  7. Batasan tanggung jawab
    • KOMPAS.com tidak bertanggung jawab atas kerugian langsung maupun tidak langsung yang timbul akibat penggunaan fitur ini.
    • Kontribusi tidak menciptakan hubungan kerja, kemitraan maupun kewajiban kontraktual lain antara Kontributor dan KOMPAS.com
Gagal mengirimkan Apresiasi Spesial
Transaksimu belum berhasil. Coba kembali beberapa saat lagi.
Kamu telah berhasil mengirimkan Apresiasi Spesial
Terima kasih telah menjadi bagian dari Jurnalisme KOMPAS.com